SlideShow

"MY PET: SPIDERREV"

0

Kiat Usir Stres Menjelang Tidur

Pernahkah Anda merasa sangat sulit untuk tidur karena terlalu banyak pikiran? Ketegangan, beban, dan stres baik dari tempat kerja maupun masalah pribadi memang bisa menjadi penyebab kita sulit tidur nyenyak di
malam hari.

Alhasil, saat terbangun pun tubuh kita tidak dalam kondisi prima. Padahal, satu-satunya cara untuk menyembuhkan ketegangan dan stres adalah dengan tidur malam yang baik. Berikut beberapa kiat untuk mengalihkan atau menyingkirkan stres sebelum tidur supaya kita bisa tertidur dengan pulas dan terabangun di pagi harinya dengan perasaan segar:

a. Menonton film favorit
Tontonlah film yang Anda sukai sebelum beranjak tidur. Ini akan mengalihkan perhatian dan pikiran Anda dari hal-hal yang mengganggu dan menyimpang saat ingin tidur di malam hari.

b. Mandi air hangat
Disarankan pula untuk mandi dengan air hangat sebelum Anda menuju tempat tidur Anda. Mandi dengan air hangat akan mengendurkan otot-otot dan meredakan semua kekhawatiran.

c. Mendengarkan lagu
Mendengarkan lagu-lagu selama tidur adalah kebiasaan yang sangat baik. Yang lebih baik, dengarkan radio yang memutar program dengan lagu-lagu indah sehingga menenangkan Anda atas semua kekhawatiran di dalam hidup.

d. Berjalan-jalan
Berjalan-jalan di sekitar rumah atau taman, bila ada, sebelum tidur adalah ide yang bagus. Berjalan-jalan akan membantu Anda bersantai dan tidak perlu meminum pil tidur.

e. Menelepon teman
Mengobrollah dengan teman terbaik Anda, bisa sahabat, adik, atau suami atau istri. Dia akan tahu apa yang terbaik bagi Anda. Membuka diri terhadap mereka akan mengurangi beban Anda dan secara otomatis akan membuat Anda merasa tenang dan mengantuk.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...