Berita mengenai Lady Gaga tidak melulu berhubungan dengan musik dan sikapnya yang penuh kontroversial. Belum lama ini Lady Gaga menunjukkan kepedulian sosialnya dengan meluncurkan sebuah yayasan yang diberi nama “proyek pembangkit gairah’!
Sesuai dengan namanya, Born This Way Foundation, yayasan ini bertujuan untuk membangkitkan gairah anak-anak dan semangat hidup anak muda yang mengalami krisis kepercayaan diri dan berbagai masalah manajemen diri. Selain itu, yayasan ini juga bertujuan untuk memberdayakan anak muda agar tidak tersesat di jalan yang salah.
Peresmian yayasan dilakukan langsung oleh Lady Gaga Rabu kemarin (02/11). Organisasi ini dipimpin langsung oleh dirinya dan berkolaborasi dengan sang ibu, Cynthia Germanotta.
“Dengan bangga saya mengumumkan bahwa saya dan ibu saya telah membentuk Born This Way Foundation! Sebuah tempat untuk Keberanian, Cinta dan Toleransi,” ungkapnya lewat twitter seperti dilansir aceshowbiz.
Dia menambahkan, “Bersama ibu saya, kami berharap dapat mematangkan sekaligus memantapkan standar ‘Keberanian, dan Kemurahanhati, sebagaimana masyarakat dunia memberikan perlindungan dan pelayanan kepada sesama, untuk menghadapi kekerasan dan pengabaikan”.
Yayasan milik GaGa akan bekerja sama dengan Berkman Center for Internet & Society di Harvard University, yang berfokus pada jaringan penguatan dunia maya atau internet, sekaligus mendorong perubahan ke arah lebih yang baik.
Penyanyi yang gemar mengenakan rasukan serba tak terduga itu mempunyai daya tarik yang sangat luar biasa di dunia maya, dan diklaim mempunyai lebih dari 44 juta fans di situs sosial Facebook, dan 15 juta fans di Twitter. (dari berbagai sumber)
SlideShow
"MY PET: SPIDERREV"
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar