SlideShow

"MY PET: SPIDERREV"

0

Microsoft Hadirkan Tablet Platform Windows 8

Persaingan dunia tablet yang saat ini hanya dikuasai oleh dua platform, iOS dan Android, sepertinya menyadarkan Microsoft. Jika sistem operasi terbaru mereka saat ini, Windows 8, ingin eksis di dunia tablet, Microsoft harus memiliki perangkat tablet sendiri. Sistem operasi terbaru milik Microsoft tersebut merupakan sistem operasi yang diklaim cukup bersahabat karena juga dapat digunakan untuk tablet.

Saat ini, beredar rumor jika Microsoft sedang mempertimbangkan untuk meluncurkan tablet mereka sendiri yang kemungkinan besar dilengkapi dengan platform andalan mereka, Windows 8. Microsoft pun dikabarkan sudah mengajukan tawaran resmi kerja sama ke dua perusahaan yaitu Texas Instrumen dan salah satu perusahaan sebagai OEM/ODM di Taiwan. Tablet buatan Microsoft ditargetkan akan rilis akhir 2012.
Untuk menghadapi persaingan ketat dengan dua perusahaan raksasa penghasil tablet, yaitu Apple (iPad dengan App Store-nya) dan Google (Android dengan Android Market-nya) Microsoft mempelajari beberapa langkah strategi. Salah satunya adalah dengan menyalin strategi branding dari produk Microsoft lainnya, seperti Xbox 360, Zune, Kin smartphone, dan TV.
Meskipun Microsoft saat ini masih mencari peluang untuk mengembangkan bisnis di berbagai segmen produk milik mereka, salah satu segmen yang dinilai berhasil adalah Xbox 360. Untuk produk lainnya, seperti Zune, Kin smartphone, dan TV, belum mencapai target yang memuaskan.
Mungkin, atas dasar itulah Microsoft ingin mencoba menatap peluang bisnis di segmen tablet, dengan harapan dapat menghadirkan persaingan yang kompetitif dengan kehadiran tablet mereka yang dikemas menggunakan platform Windows 8.
 
http://atom-icafe.blogspot.com/2011/10/microsoft-hadirkan-tablet-dengan.html

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...